MEDAN -Gedung Dinas Pendidikan Provinsi Sumatera Utara (Disdik Sumut) terbakar pada Rabu siang (26/2), sekitar pukul 12.25 WIB. Kebakaran diduga disebabkan oleh korsleting listrik dari luar gedung yang menyambar spanduk banner dan masuk ke dalam ruangan. Kepala Dinas Pendidikan Sumut, Abdul Haris Lubis, langsung mendatangi lokasi untuk memastikan keadaan dan menyampaikan klarifikasi terkait kejadian tersebut.
"Awalnya, petugas keamanan mencium bau terbakar dan mencari asal bau tersebut. Ternyata api berasal dari luar gedung yang mengenai kabel dan memicu kebakaran," kata Abdul Haris Lubis saat mengonfirmasi kejadian tersebut di lokasi kebakaran.
Menurut Lubis, api lebih banyak membakar ruangan kamar mandi di lantai dua, tiga, dan empat, bukan ruang kantor. Beruntungnya, berkas-berkas yang berada di ruang kantor tersebut tidak terkena api.
"Ruang yang terbakar hanya kamar mandi, sementara ruangan kantor dan berkas tetap aman," tambahnya.