Tabrakan Beruntun, Warga Sergai Tewas di Tempat

BITVonline.com - Minggu, 25 Februari 2024 07:20 WIB

Sergai – Kecelakaan lalu lintas memakan korban jiwa kembali lagi terjadi di Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai), Provinsi Sumut.Kali ini, peristiwa tabrakan terjadi di Jalan Umum Medan – Tebing Tinggi KM 57 – 58 tepatnya Dusun XV Desa Firdaus Kecamatan Sei Rampah Kabupaten Sergai, Sabtu (24/2/24) sekira pukul 21.30 WIB.

Lakalantas beruntun itu mengakibatkan dua sepeda motor dan 1 mobil truk. Sepada motor Yamaha Vixion Warna Putih BK 2745 XAN, dikendarai oleh Samsul Bahri, Laki (30) warga Dsn IV Desa Cempedak Lobang Kecamatan Sei Rampah Kabupaten sergai Provinsi Sumut.

Ia menderita luka robek di bagian kepala sebelah kanan dan mengeluarkan darah segar kepala sebelah kanan, hidung dan mulut hingga meninggal dunia di tempat kejadian perkara (TKP).

Bertabrakan dengan sepeda motor Honda Verza warna putih BK 4165 XAP, dikendarai oleh Agus Nur Kholiq, (18) warga Dusun V Pasar Serong Desa Sukadamai Kecamatan Sei Bamban Kabupaten Sergai.

Sedangkan Agus menderita patah tertutup pada kaki kanan dan lecet pada kaki kanan, lebam pada wajah dan mata kanan hingga berobat di RSUD Sultan Sulaiman.

Kemudian kontra lagi dengan Mobil Mitsubishi Light Truk Barang BB 8109 LD, dikemudikan oleh Anton AS Sihombing, (57) warga Dusun IV Jalan Siantar Desa Pagar Jati Kecamatan Lubuk Pakam Kabupaten Deli Serdang Provinsi Sumut.Kasat Lantas Polres Sergai AKP Andita Sitepu melalui Kanit Gakkum IPDA S. Sinaga, kepada wartawan Minggu (25/2) menjelaskan kronologi kejadian lakalantas tersebut.

Bermula terjadinya kecelakaan lalu lintas, bahwa Sepeda motor Yamaha Vixion Warna Putih BK 2745 XAN dan Mobil Mitsubishi Light Truk Barang Warna Kuning BB 8109 LD dari arah Tebing Tinggi menuju Medan sedangkan Sepeda motor Honda Verza warna Putih BK 4165 XAP dari arah Medan menuju Tebing Tinggi.

“Setibanya di TKP diduga lalai Sepeda motor Yamaha Vixion Warna Putih BK 2745 XAN, kurang hati hati, kurang Konsentrasi dengan kecepatannya dan tidak tersedia ruang yang cukup di saat mendahului Mobil Mitsubishi Light Truk Barang Warna Kuning BB 8109 LD dan melewati marka jalan yang terputus putus sehingga bersentuhan/menabrak bagian depan sepeda motor Honda Verza warna putih BK 4165 XAP dari arah yang berlawanan atau dari arah Medan menuju Tebing Tinggi,”paparnya.

Kemudian, kata IPDA S. Sinaga, oleng ke kiri dan bersentuhan/menabrak bagian ban Mobil Mitsubishi Light Truk Barang Warna Kuning BB 8109 LD, atas kejadian tersebut pengendara Yamaha Vixion BK 2745 XAN meninggal dunia di TKP.

Sedangkan pengendara sepeda motor Honda Verza BK 4165 XAP dikendarai oleh Agus Nur Kholiq menderita luka luka, patah tulang dan berobat di RSUD Sultan Sulaiman.

“Para korban sudah dievakuasi dan kendaraan sudah diamankan,” pungkasnya.

 

(Lbs)

Editor
:
Sumber
:

Tag:

Berita Terkait

Peristiwa

Ridwan Kamil Terkait Kasus Bank BJB, Golkar Serahkan ke Proses Hukum

Peristiwa

Ramadan Meningkatkan Aktivitas E-Commerce: Peluang dan Tantangan bagi UMKM

Peristiwa

Peredaran Uang Palsu Marak Jelang Lebaran, Dua Pelaku Ditangkap di Lembang

Peristiwa

Modus Polisi Palsu: Dua Pria Ditangkap Usai Curi Barang Warga di Tanah Abang

Peristiwa

Penyegelan 9 Lokasi di Gunung Geulis-Puncak: Zulhas Tegaskan Lahan Harusnya Perkebunan

Peristiwa

Ketum KSJ Desak Polres Batu Bara Tindaklanjuti Laporan Masyarakat, Tegaskan Pelaku Kekerasan Seksual Harus Ditangkap!