HUMBAHAS – Diskominfo Humbahas Rayakan HPN Bersama Insan Pers Tahun 2024 dengan thema “Mengawal Transisi Kepemimpinan Nasional dan Menjaga Keutuhan Bangsa” bertempat di ruang rapat dinas Kominfo, pada Senin (12/2/2024) siang
Kepala Dinas Kominfo, Batara Siregar S.E dalam sambutannya mengucapkan “selamat Hari Pers Nasional untuk kita semua, HPN yang seharusnya kita rayakan Sabtu tanggal 9 februari maka kita merayakan hari ini secara bersama.
“Pers adalah suatu sarana yang sangat dibutuhkan oleh seluruh masyarakat, untuk mengontrol kinerja pemerintahan dan juga memberikan informasi kepada masyarakat, semoga para insan pers yang ada di Humbahas semakin maju ke depan dan selalu memberikan informasi yang baik dan benar,” ujar Kadis Kominfo.
Porman Tobing perwakilan dari Pers Humbahas mengucapkan terima kasih buat kadis kominfo telah meluangkan waktunya dan telah memfasilitasi acara HPN hari ini.
“Kami dari insan pers yang bertugas di Humbahas berharap kerjasama dari dinas kominfo mengingat kalianlah payung kami di kabupaten Humbahas ini, untuk kedepan mari kita saling koordinasi dengan baik demi memajukan kinerja kita ke depan,” Ujar Porman
Acara dilanjut dengan pemotongan kue yang diawali dengan menyalakan lilin oleh perwakilan pers dilanjutkan dengan pembagian kue kepada Kadis Kominfo, para staf kominfo dan kepada insan pers Humbahas yang hadir.
Di akhir acara HPN dinas kominfo membawakan doa untuk kemajuan pers di kabupaten Humbang hasundutan yang dibawakan oleh staf dinas kominfo Sanggam Tanjung.
(*/tupang)