PS Harjuna Putra Tembus Final Piala Soeratin U-17 Sumut, Tantang PSSA Asahan

BITVonline.com - Jumat, 29 November 2024 12:38 WIB

Medan – PS Harjuna Putra memastikan tempat di partai final Piala Soeratin U-17 Sumatra Utara 2024 usai mengalahkan Tanjungbalai United dengan skor meyakinkan 3-1 di Stadion Mini Disporasu, Jumat (29/11/2024).

Kemenangan ini dipersembahkan oleh dua gol yang dicetak Diyo Wardana (brace) dan satu gol tambahan dari Andika Prayogi. Sementara, satu-satunya gol balasan Tanjungbalai United dicetak oleh Defri Fajar Ananda.

Hasil ini membuka jalan bagi PS Harjuna Putra untuk bertemu PSSA Asahan dalam laga final yang akan digelar di tempat yang sama, Minggu (1/12/2024).

Pelatih Kepala PS Harjuna Putra, Eko Saputra, menyampaikan apresiasinya kepada para pemain yang telah berjuang maksimal. Ia mengakui bahwa timnya sempat menemui kesulitan di babak pertama karena kehilangan konsentrasi, tetapi berhasil bangkit di paruh kedua pertandingan.

“Kami sempat kesulitan di babak pertama untuk mengembangkan permainan. Namun, akhirnya anak-anak mampu menemukan kembali ritme, sentuhan, dan mental bermain mereka. Alhamdulillah, hasil sesuai yang kami harapkan,” ujar Eko Saputra seusai pertandingan.

Eko menegaskan timnya akan segera melakukan evaluasi dan pembenahan, terutama untuk memperbaiki kesalahan-kesalahan yang muncul di semifinal. Dengan waktu persiapan hanya satu hari, fokus utama tim adalah menjaga kondisi fisik dan mental para pemain agar siap tampil di partai puncak.

“Persiapan kami sangat singkat, hanya satu hari. Jadi, kami fokus memotivasi pemain agar mental mereka lebih siap untuk laga final. Kami optimistis tim ini bisa merebut gelar juara,” tegasnya.

Eko juga berharap para pemain tetap konsisten dengan performa terbaik mereka. “Kami ingin mereka bermain maksimal dan menunjukkan gaya permainan yang sudah menjadi identitas tim. Ini bukan hanya tentang hasil, tetapi juga tentang pembelajaran untuk anak-anak di usia mereka saat ini,” imbuhnya.

Partai final melawan PSSA Asahan akan menjadi tantangan terakhir PS Harjuna Putra dalam upaya merebut gelar juara Piala Soeratin U-17 Sumut 2024. Eko menyebut timnya siap memberikan yang terbaik di pertandingan tersebut.

“Ini adalah partai puncak. Tidak ada alasan untuk tidak optimis. Kami akan berusaha semaksimal mungkin agar target menjadi juara dapat tercapai,” pungkas Eko.

Kedua tim diperkirakan akan menampilkan permainan terbaik mereka pada final nanti, menjadikan pertandingan ini momen yang dinanti-nanti para pecinta sepak bola usia muda di Sumatra Utara.

(JOHANSIRAIT)

Editor
:
Sumber
:

Tag:

Berita Terkait

Pariwisata

Modus Polisi Palsu: Dua Pria Ditangkap Usai Curi Barang Warga di Tanah Abang

Pariwisata

Penyegelan 9 Lokasi di Gunung Geulis-Puncak: Zulhas Tegaskan Lahan Harusnya Perkebunan

Pariwisata

Ketum KSJ Desak Polres Batu Bara Tindaklanjuti Laporan Masyarakat, Tegaskan Pelaku Kekerasan Seksual Harus Ditangkap!

Pariwisata

Kasus Hilangnya Iptu Tomi Marbun: Keluarga Tuntut Keadilan Sementara Kapolres Naik Pangkat

Pariwisata

PAN Bagikan Sembako di Ramadan, Zulhas: Puasa Ajarkan Empati untuk Sesama

Pariwisata

Pemerintah dan DPR Gelar Rapat Tertutup di Hotel Mewah, Apa yang Dibahas?