JAKARTA -Gelandang Timnas Indonesia, Thom Haye, angkat bicara soal pemecatan Shin Tae-yong sebagai pelatih kepala Timnas Indonesia yang mengejutkan banyak pihak. Shin Tae-yong dipecat oleh PSSI pada 6 Januari 2025, meskipun pelatih asal Korea Selatan tersebut telah memberikan kontribusi besar bagi Timnas Indonesia.
Thom Haye mengaku sangat terkejut mendengar kabar tersebut. Pasalnya, Shin Tae-yong adalah sosok yang memberinya debut pertama di Timnas Indonesia, di mana Indonesia menang 3-0 melawan Vietnam pada 26 Maret 2024. Sejak saat itu, Haye menjadi andalan lini tengah Timnas Indonesia.
“Kepergian Shin Tae-yong sejujurnya agak tidak terduga,” ujar Haye dalam video di kanal YouTube pribadinya, The Haye Way. Meski demikian, Haye mencoba memahami keputusan PSSI dan siap untuk menjalani proses dengan pelatih baru, yakni Patrick Kluivert.
PSSI telah menunjuk Patrick Kluivert sebagai pelatih kepala baru Timnas Indonesia, yang akan didampingi oleh dua asisten pelatih asal Belanda, Alex Pastoor dan Danny Landzaat. Haye mengatakan bahwa meskipun keputusan tersebut tidak terduga, dirinya percaya pada ide dan arah yang ingin diambil oleh PSSI.
“Kami sebagai pemain tentu saja harus mempercayai proses yang ada. Kami siap untuk menghadapi pelatih baru dan melihat ide-idenya,” lanjut Haye.
Pelatih baru Timnas Indonesia, Patrick Kluivert, akan menghadapi ujian berat pada debutnya yang akan berlangsung pada 20 Maret 2025, saat Timnas Indonesia melawan Australia di Sydney. Laga tersebut sangat penting dalam upaya Indonesia menuju putaran final Piala Dunia 2026.
(N/014)