PADANGSIDIMPUAN – Satahi FC tampil dominan saat menggilas Meta Medika FC dengan skor telak 4-1 dalam lanjutan Turnamen Ama Ama Cup 2026, Rabu (21/1/2026), di Stadion HM Nurdin, eks Stadion Naposo, Kota Padangsidimpuan.
Pertandingan diawali dengan agresivitas tinggi dari Satahi FC.
Tim asuhan pelatih lokal ini langsung menekan pertahanan Meta Medika, dan pada menit pertama, Wildan, penyerang andalan Satahi, berhasil membobol gawang Meta Medika FC.
Baca Juga: Siswa SMA Negeri 3 Pujud Antusias! Universitas Aufa Royhan Tawarkan Program Studi dan Beasiswa Kampus Gol tersebut menjadi yang tercepat sementara dalam turnamen Ama Ama Cup.
Satahi FC tak henti menyerang. Pada menit ke-18, Wildan kembali mencetak gol, membawa Satahi unggul 2-0.
Meski sempat berusaha bangkit, Meta Medika baru memperkecil ketertinggalan pada menit ke-26 lewat tendangan jarak jauh Indra dari luar kotak penalti, mengubah skor menjadi 3-1.
Babak kedua, Satahi FC tetap menguasai pertandingan dengan permainan bola cepat dan kerjasama antar-pemain yang solid.
Pada menit ke-68, Wildan mencetak gol ketiganya di pertandingan ini, sekaligus menutup kemenangan Satahi FC dengan skor akhir 4-1.
Pertandingan ini dipimpin wasit Hotma Lubis, dengan Ajudan Wasit 1: Akhir Tampubolon dan Ajudan Wasit 2: Karimuda.
Wildan dinobatkan sebagai Man of the Match atas penampilan gemilangnya yang membawa timnya meraih kemenangan penting.
Kemenangan ini membuat Satahi FC semakin kokoh di klasemen sementara Turnamen Ama Ama Cup 2026, sekaligus menjadi kandidat kuat untuk melaju ke babak berikutnya.*