MEDAN — Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian, menyatakan Kota Medan telah kembali normal setelah terdampak banjir pada November 2025 lalu.
Pernyataan ini disampaikan Selasa, 13 Januari 2026, menyoroti pemulihan beberapa kabupaten/kota di Sumatera Utara.
Dari total 33 kabupaten/kota di Sumut, sebanyak 18 daerah terdampak banjir.
Baca Juga: Rp430 Miliar Disiapkan Sumut untuk Bangun Kembali Hunian dan Infrastruktur! Selain Medan, kota-kota lain yang telah kembali normal antara lain Padang Sidimpuan, Kabupaten Asahan, dan sejumlah kabupaten/kota lainnya.
"Sudah ada beberapa daerah yang kembali normal, bahkan sudah kembali berjalan sempurna seperti Kota Medan," ujar Tito dalam keterangan tertulis.
Tito menjelaskan, indikator normalisasi meliputi pemerintahan daerah yang berjalan lancar, pelayanan publik yang pulih, akses jalan darat kembali terbuka, dan perputaran ekonomi yang stabil.
Bagi daerah yang belum sepenuhnya pulih, Mendagri meminta kepala daerah untuk segera melakukan pendataan warga yang masih mengungsi.
Hal ini dimaksudkan agar bantuan dapat disalurkan tepat waktu dan masyarakat dapat kembali menempati hunian yang layak.
"Lakukan dengan cepat, kalau ada yang kurang nanti bisa diusulkan kembali sehingga warga yang masih tinggal di tenda pengungsian ini bisa dibantu untuk secepatnya kembali ke tempat yang lebih layak untuk ditinggali," tutup Tito.*
(ds/dh)