JAKARTA — Sekretaris Kabinet Letkol Teddy Indra Wijaya mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bergotong royong dalam membantu penanganan bencana di Aceh dan wilayah terdampak lainnya.
Menurut Teddy, semangat saling melengkapi menjadi kunci keberhasilan pemulihan pascabencana.
Hal itu disampaikannya dalam konferensi pers Pemulihan dan Rencana Strategis Pasca Bencana Jelang Akhir Tahun di Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Senin (29/12/2025).
Baca Juga: Viral Aksi Pengibaran Bendera GAM di Aceh, Panglima TNI Buka Suara "Di sini kuncinya kita sama-sama, saling melengkapi. Kalau niatnya tulus, bukan cari keuntungan sendiri, ayo kita bantu bersama. Bangsa Indonesia ini dari dulu gotong royong," ujar Teddy.
Teddy juga menyoroti semangat solidaritas warga terdampak. Ia menceritakan bagaimana warga di pelosok desa tetap menunjukkan rasa terima kasih meski berada dalam kondisi sulit.
"Mereka datang membawa durian, mungkin satu-satunya makanan itu, untuk diberikan kepada petugas. Itu menunjukkan kebersamaan dan saling melengkapi," kata Teddy.
Selain mengedepankan gotong royong, Teddy memaparkan progres pemulihan infrastruktur dan hunian.
Dalam satu bulan terakhir, 600 rumah hunian sementara telah dibangun, ditambah 450 hunian dari BNPB.
Presiden Prabowo juga menginstruksikan pembangunan 15.000 rumah skala besar.
Pembangunan hunian tetap juga telah dimulai oleh Kementerian Perumahan dengan 2.500 rumah yang dibangun minggu lalu, dan rencana pembangunan tambahan 2.500 rumah minggu depan di tiga provinsi terdampak.
Di sektor kesehatan, total 87 rumah sakit yang sempat lumpuh akibat bencana kini sudah kembali beroperasi, meskipun beberapa masih dalam tahap perbaikan.
Sekolah yang terdampak juga mulai berfungsi, pasar dibuka, dan perekonomian perlahan pulih.