bitvonline.com -Dewi Perssik, penyanyi dangdut yang baru-baru ini viral, akhirnya memberikan klarifikasi terkait tudingan bahwa dirinya pernah menjadi pelakor atau perebut lelaki orang.
Klarifikasi ini dilontarkan setelah video dari seorang pengguna TikTok bernama Momsterlik viral, yang menyebutkan seorang penyanyi dangdut menjadi selingkuhan suami perempuan tersebut pada tahun 2008 lalu.
Melalui unggahan di Instagramnya, Dewi Perssik dengan tegas membantah tudingan tersebut. "Hai gundik, hai pelakor katanya.
Hah, bingung dong aku guys, kok aku tiba-tiba dikatai seperti itu hanya gara-gara seorang wanita yang mengonteni yang katanya penyanyi dangdut yang sedang viral dibully seluruh Indonesia," ujar Dewi Perssik dengan nada kebingungan.